15 November 2013

Cara Aman Download File di Sharebeast

Jocker ID - Pada halaman ini saya jelaskan sekedar tips sederhana yang biasanya terabaikan oleh para pengguna internet, terutama mereka yang senang dengan unduh-mengunduh file gratis di berbagai tempat penyimpanan online (kita sebut saja salah satunya Sharebeast.com). Banyak beragam trik yang digunakan oleh para penyedia layanan guna untuk meraup keuntungan lebih, seperti halnya dengan memasang jebakan iklan Pop-up yang tak bisa dengan mudah anda hindari, banyaknya manipulasi tombol download yang sebenarnya adalah iklan, dan yang lebih terabaikan adalah anda tak pernah memperhatikan setiap strategi yang mereka terapkan. Ada beberapa cara dan tips yang mungkin bisa anda aplikasikan dengan mudah, silakan simak berikut ini. (Alangkah baiknya anda membaca tulisan tentang Preview Link terlebih dahulu sebelum melanjutkan membaca, agar penjelasan yang saya sampaikan mudah dipahami.)

1. Untuk terhindar dari jebakan iklan Pop-up memang cukup sulit, tapi setidaknya anda bisa meminimalisir apa yang terjadi. Ketika anda masuk ke Sharebeast.Com jangan lah menggerak-gerakan mouse anda di area halaman situs, maksudnya simpan saja mouse atau kursor anda di tempat yang aman seperti di header browser atau address bar yang penting aman dari klik tak sengaja, biarkan halaman itu terbuka sepenuhnya. Berdasarkan pengalaman iklan Pop-up biasanya akan muncul ketika awal-awal halaman mulai dibuka dan tak terdapat preview link di browser anda layaknya iklan flash atau swf. Dengan bersabar seperti ini setidaknya anda bisa mengurangi tingkat klik terhadap iklan yang aneh-aneh.

2. Jangan sampai tertipu dengan tombol download yang tak bisa dipercaya, selalu perhatikan bentuk tombol download dan preview link yang ada, jangan sampai salah mengklik. Tombol download iklan sangat mudah dikenali dengan melihat preview link, anda pasti bisa membedakan mana yang iklan dan mana yang benar. Iklan biasanya memiliki prebiew link yang sangat panjang bahkan bisa saja mentok ke bagian kanan browser, berbeda dengan url yang asli, walaupun panjang tapi selaras dengan alamat situs yang sedang kita buka.

3. Sebelum anda melakukan download di Sharebeast, sebaiknya anda perhatikan di sekeliling tombol downloadnya. Pada sharebeast terdapat sebuah cek box penawaran untuk mengunduh downloader, hilangkan centang tersebut dan silakan unduh dengan senang hati. Gambar jelasnya seperti di bawah.
Sharebeast
Image: Capture
Dengan menggunakan 3 poin cara di atas, maka anda setidaknya bisa mengikuti Cara Aman Download di Internet. Semoga ini bermanfaat buat anda semua.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Aman Download File di Sharebeast