16 November 2013

Google Chrome Sukses Deteksi Malware di Adsensecamp

Jocker ID - Siapa yang bakal mengira bahwa Adsensecamp menjadi ancaman yang serius? Adsensecamp yang katanya menjadi salah satu PPC terbaik Indonesia harus mengakui bahwa dirinya tak bisa berkompromi dengan Google Chrome. Kemarin siang tepatnya, semua situs yang memasang script kode iklan dari adsensecamp tuntas habis tak bisa dibuka, tak terkecuali beberapa teman blogger yang ikut meramaikan iklan adsensecamp pun kena imbasnya.

Saya tak bisa bercerita lebih tentang masalah ini, tapi setidaknya pada halaman ini saya sampaikan beberapa tips bila anda menemukan "warning serius" sebuah peringatan dari Google Chrome seperti gambar-gambar di bawah.

1. Jangan ikuti penasaran anda sehingga anda mengabaikan peringatan yang diberikan oleh Google Chrome, ini sangat berbahaya sekali bagi perangkat yang anda gunakan.

2. Beberapa teman berpendapat bahwa ini hanya sekedar error yang dialamai oleh Google. Coba kita selidiki apa penyebabnya, dan memang ternyata ini bukan masalah error. Ini benar-benar fakta berbahaya, silakan buka Adsensecamp.com untuk kepastiannya.

3. Tekan tombol kembali atau exit di tab tersebut untuk mencegah serangan malware yang tak diduga. Virus tak bisa dilihat dengan mata kosong, sebaiknya anda jangan terlalu berani bagaikan superman (superman pun masih kalah oleh suparman).

Berikut adalah gambar-gambar yang saya peroleh pada saat blogwalking, sebagai pembuktiannya saya tampilkan gambar pertama adalah situs Adsensecamp sendiri. (selalu perhatikan tanda merah di setiap gambar).
Malware Detect Adsensecamp
Image: Malware Detect Adsensecamp
Malware Detect Mang Yono
Image: Malware Detect Mang Yono
Malware Detect Penghuni60
Image: Malware Detect Penghuni60
Tips terakhir dari saya, bila anda masih bisa membuka situs dengan iklan Adsensecamp sepertinya keamanan browser anda mulai terancam. Sebaiknya update browser anda ke versi yang lebih baru dan mutakhir. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjadi pelajaran bagi kita semua. Terimakasih.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Google Chrome Sukses Deteksi Malware di Adsensecamp