Jocker ID - Saya pernah berkata akan mengulas tentang cache pada Google Chrome. Apakah Google Chrome dengan Mozilla Firefox memiliki konfigurasi yang sama, seperti yang sebelumnya saya bahas kemarin tentang Membatasi Size Cache Mozilla? Saya pastikan tidak dan tentunya bertolak belakang. Mungkin dalam tulisan ini anda akan merasa tak puas dengan apa yang anda dapatkan di halaman ini. Saya mohon maaf bila artikel ini tidak memberikan hal positif dalam pikiran anda.
Saya sempat berpikir bahwa Google Chrome akan sama persis dengan Mozilla Firefox. Tetapi rupanya pandangan saya salah, Google Chrome sangatlah berbeda khususnya dengan masalah cache ini. Bila menggunakan Mozilla, kita dengan mudah mengatur cache size sesuai yang kita inginkan dengan merujuk kepada batas yang telah ditentukan. Tapi mohon maaf, pengguna Google Chrome tak bisa melakukan hal yang serupa pada Firefox.
Setelah saya telusuri dugaan saya benar, tertuliskan di Google Product Forum bahwasannya Google Chorme tak bisa dikonfigurasi bila kaitannya dengan cache. Google Chrome mempunyai size default sendiri namun dengan jumlah yang tak sedikit. Mungkin ini adalah kelebihan Google Chrome dibanding dengan peramban yang lain, dengan size default yang besar, google chrome jarang sekali mengambil space terhadap RAM maupun Harddisk. Untuk melihat data cache default browser chrome anda, silakan tuliskan chrome://net-internals/#httpCache di browser Google Chrome yang sedang anda gunakan. Contoh size yang bisa anda baca misal: Max size: 335544320 yang artinya 300 MB lebih, size default yang cukup besar bukan.
Image: Google Product Thread |
Dengan membaca artikel ini semoga anda tidak kecewa karena sejatinya Google Chrome tak bisa anda utak-atik sesuka hati. Syukuri apa yang ada, hidup adalah anugerah (D'Masiv) itu memang benar. Gunakanlah peramban dengan sebaik-baiknya dan secara bijaksana. Semoga bermanfaat.