31 Desember 2013

Cara Mematikan Javascript Semua Situs di Google Chrome

Jocker ID - Setiap usaha tentunya akan mendapati yang namanya laba dan rugi. Meski dalam dunia browsing/internet, usaha itu akan terjadi dan pastinya akan anda lakukan misal: Usaha untuk mendapatkan kenyamanan dalam browsing. Banyak cara atau usaha untuk mendapatkan kenyamanan dalam menikmati internet, salah satunya dengan Mematikan Javascript Sesuai Situs yang Diinginkan. Mungkin anda juga tertarik dengan cara yang satu ini, Mematikan Javascript Semua Situs di Google Chrome. Cara yang memang ekstrim, efeknya akan berimbas pada tampilan halaman pada situs yang tak kita ingingkan. Contoh kecil, bila anda menon-aktifkan javascript ini secara keseluruhan, maka semua situs yang anda buka tidak akan dimuat secara optimal melainkan hanya sebagian saja. Seperti yang kita ketahui bersama, situs dibangun bukan berdasarkan pada HTML dan CSS semata, tapi mereka membutuhkan javascript juga, baik itu untuk tampilan maupun fungsi.

Baiklah, saya akan terangkan Cara Mematikan Javascript secepatnya. Berikut pembahasannya.

Pertama yang harus anda lewati adalah masuk ke dalam pengaturan lanjutan atau Advanced Setting, silakan baca artikel Cara Reset Google Chrome untuk tutorial cara membuka advanced setting di Google Chrome. Setelah anda masuk maka lakukan sedikit skroll ke bawah dan temukan menu Privacy dan klik tombol Content settings.. (lihat gambar di bawah)
Conten Setting
Image: Step 1
Akan muncul pop-up dialog seperti gambar kedua di bawah setelah anda mengklik tombol 'Content Setting'. Silakan skroll ke bawah dan temukan menu Javascript, di sana akan terdapat 2 pilihan yakni 'Allow' dan 'Do not allow'. Allow memperbolehkan pemuatan javascript di semua situs, sedangkan Do not allow adalah perintah larangan, silakan pilih yang kedua bila memang anda berniat menon-aktifkan fungsi javascript. Untuk tombol Manage Exception, itu adalah tombol khusus pengecualian, anda bisa mengecualikan situs-situs yang anda kehendaki sehingga pengaturan yang anda lakukan tidak berimbas pada situs yang anda kecualikan. Terakhir klik 'Done' di pojok kanan bawah pop-up sialog. (lihat gambar 2)
Non aktifkan Javascript
Image: Step 2
Setelah melakukan konfigurasi di atas, saya pastikan tampilan situs-situs populer dan salah satunya blog saya ini bakal berantakan dilihat mata. Beberapa efek negatif bagi blogger bila javascript ini dimatikan;
1. Anda tak bisa membuat artikel.
2. Kotak komentar tidak akan muncul.
3. Tampilan blog akan berantakan.
4. Beberapa navigasi mungkin akan mati.
5. Dan masih banyak lagi.

Mungkin bila dilihat dari segi positifnya memang ada, kita bisa sepuasnya membaca artikel tanpa ada beban loading yang tak terlalu berat. Takkan ada iklan yang bermain di balik layar, iklan PPC akan mati, tapi selalu ingat kerugian yang ditimbulkan jika anda seorang blogger.

Jadi silakan pilih mana, cara yang kedua ini apa cara yang pertama? baca di sini.

Semoga bermanfaat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Mematikan Javascript Semua Situs di Google Chrome